Sabtu, 20 Juli 2013

Inilah Dilema Berhubungan Baik Dengan Mantan





Kata mantan memiliki konotasi dan asosiasi tersendiri bagi setiap orang. Bagi sebagian orang, kata mantan menimbulkan rasa benci dan pilu. Bagi sebagian lain, kata mantan timbulkan rasa rindu dan senyum.Drama paling klasik yang terjadi sehabis putus adalah: ada salah satu pihak yang minta balikan. Belum rela dan tidak bisa menerima kenyataan dengan status baru sebagai mantan. Bila ini terjadi, maka yang paling menderita adalah pihak yang masih ingin balikan, sementara pihak yang satunya semakin merasa ilfeelterbeban oleh sikap sang mantan.
Tidak tahan dengan sakit hati dan emosi negatif sehabis putus cinta, banyak orang pilih jalan termudah untuk menghindari rasa tersebut: menyalahkan mantan. Ini adalah sebuah langkah yang fatal bro! Karena bukannya menghilangkan sakit hati, tapi malah akan membuat ingatannya menjadi terus membekas dan menghantui. "Musuhan" dengan mantan adalah hal yang umum. Mungkin tidak sungguh-sungguh musuhan, tapi jelas hubungan yang "tidak baik"." Saling menjauh dan menghindari satu sama lain. Saling memiliki perasaan negatif satu sama lain.
Sangat disayangkan bila Anda sampai harus bermusuhan dengan mantan. Karena bagaimanapun juga mantan Anda pernah menjadi orang spesial yang pernah menjadi bagian dari hidup Anda. Menyisakan hubungan yang tidak sehat dengan mantan sama saja seperti kehilangan seorang sahabat terbaik dalam hidup.Mungkin memang ada banyak perbedaan dan perselisihan, mungkin bahkan salah satu pihak pernah bertindak kasar dan menyakiti. Tapi, bagaimanapun juga mantan Anda adalah orang yang pernah Anda sayangi. Bagaimanapun juga mantan adalah orang yang pernah bikin Anda tertawa bahagia. Orang yang pernah meninggalkan arti dalam hidup Anda.
Hubungan Anda dengan mantan Anda menunjukkan kualitas diri Anda sebagai pasangan dan bagaimana Anda menghargai sebuah hubungan.Sangat kontradiktif bila dulu Anda bilang cinta, tapi sekarang Anda bahkan tidak peduli kabar tentang dia. Bukankah itu menjadikan Anda sebagai seorang pembohong? Ingat, mantan Anda adalah pasangan pilihan Anda waktu itu. Menjalin hubungan dengannya pun adalah murni keputusan Anda!Jadi bila sekarang hubungan Anda dengan mantan jadi rusak atau malah saling benci, bukankah itu berarti salah Anda? Bila Anda sampai membenci mantan, bukankah itu berarti Anda membenci diri Anda sendiri yang telah mencintainya dahulu? Bukankah itu berarti Anda tidak menghargai dan menyesali keputusan yang pernah Anda buat?
Jadi wajar saja bila hingga hari ini hubungan Anda dengan pacar juga selalu dihantui keraguan. Karena Anda memang tidak pernah percaya dan menghargai keputusan Anda sendiri. Logika sederhana, bukan?Bro, bila Anda masih berteman baik dengan mantan, itu berarti Anda adalah pria yang menghargai arti sebuah hubungan. Artinya, Anda dan mantan Anda masih saling menghargai. Artinya, tidak ada alasan bagi Anda untuk menyalahkan diri Anda sendiri dan sang mantan!Bila hingga hari ini, mantan Anda tetap bersikap manis dan perlakukan Anda dengan sangat baik, berarti dulu Anda adalah seorang pacar yang hebat! Siapapun pacar Anda sekarang, dia sangat beruntung! Karena Anda mengerti benar cara membina hubungan yang sehat.
Jadi, tetaplah berhubungan baik dengan mantan Anda. Mantan adalah orang yang pernah mengenal Anda luar dalam apa adanya. Hubungan Anda dengannya kandas, hikmahnya adalah Anda berdua memang tidak cocok sebagai pasangan. Artinya Anda lebih cocok menjadi teman.Saling menghargai dan saling peduli, bukankah itu inti dari semua hubungan, baik yang sedang dijalani maupun yang sudah-sudah?

Follow On Twitter